Banyak pantai tersebar di Pulau Jawa. Bahkan keindahannya juga nggak bisa diragukan lagi.
Perpaduan pasir putih dan air lautnya yang biru sangat serasi ketika dipandang. Apalagi ketika kamu mengabadikannya dalam sebuah foto.
Eits! Tapi jangan hanya berpikir kalau pantai selalu tentang pasir yang putih. Sebab ada destinasi liburan bertema lautan dengan spot foto menantang. Tingkat keeksotisannya pun berbeda dengan pantai berpasir putih.
Lalu dimana saja sih lokasi pantai terindah yang ada di Pulau Jawa? Biar nggak semakin penasaran, langsung simak ulasan Qupas berikut ini saja yuk!
1. Pantai Banyu Tibo
Pernah membayangkan adanya air terjun di tepi pesisir? Kalau belum, coba deh saksikan sendiri keeksotisan Pantai Banyu Tibo di Pacitan, Jawa Timur.
Pantai ini memang menyimpan kecantikan luar biasa. Perpaduan antara air laut dan air tawar di sini pun semakin menambah keunikan wisata Banyu Tibo.
Menurut informasi yang beredar, sumber air terjun yang ada di Pantai Banyu Tibo ini asalnya dari mata air bawah tanah pegunungan karst di utara.
Disebutkan pula kalau air terjun ini terbentuk dari anak sungai yang ada di atas pantai. Tingginya sendiri mencapai 2 meter.
Bahkan ternyata sumber mata air ini nggak pernah surut. Jadi kapanpun kamu datang ke wisata pantai di Pacitan ini, kamu tetap akan menyaksikan kecantikan air terjun. Seru kan?
Selain air terjun, hamparan pasir putih di sini juga semakin menambah daya tarik Pantai Banyu Tibo. Sayangnya, kamu nggak diperkenankan untuk berenang di wisata ini karena ombaknya yang cukup besar.
Kendati demikian, kamu masih bisa melakukan kegiatan seru di sini. Salah satunya adalah memancing.
Untuk bisa sampai ke wisata ini, kamu dapat menggunakan rute dari Kota Pacitan, yakni: Jalan Letjend S. Parman-Jalan Nasional III-Jalan Punung-Goa Gong-Jalan Punung-Kalak-Pantai Banyu Tibo.
Gimana, tertarik untuk berkunjung kan pastinya? Apalagi tiket masuknya super murah.
Lokasi: Widoro, Donorojo, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur
Jam buka: Setiap hari selama 24 jam
Tiket masuk: Weekday (tiga ribu rupiah untuk dewasa dan dua ribu rupiah untuk anak-anak); weekend (lima ribu rupiah untuk dewasa dan tiga ribu rupiah untuk anak-anak)
2. Pantai Timang
Hilangkan dulu bayangan tentang hamparan pasir putih dan lautan biru ketika berada di Pantai Timang. Sebab daya tarik objek wisata air ini justru karang besar di tengah laut.
Bahkan kamu dapat mencapainya dengan naik gondola atau kereta gantung. Selain itu kamu juga bisa berjalan di atas jembatan gantung untuk mencapai bukit karang tempat para nelayan mencari udang lobster tersebut.
Untuk bisa menggunakan kedua fasilitas tersebut, kamu pun perlu menyediakan budget senilai 100 ribu rupiah (melewati jembatan gantung) dan 150 ribu rupiah (naik gondola).
Wah, pasti seru nih kalau liburan ke salah satu pantai Gunungkidul ini. Apalagi jarak dari pusat Kota Jogja hanya sekitar 50 kilometer saja. Waktu tempuhnya pun kurang lebih selama 2 jam perjalanan.
Jangan khawatir tersesat karena pantai ini sudah cukup populer. Kendati demikian, kamu harus siap-siap melewati jalan yang kurang mulus.
Lokasi: Dusun Danggolo, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunungkidul, Jogja
Jam buka: Setiap hari mulai pukul 07.00-23.00 WIB
Tiket masuk: Lima ribu rupiah
3. Pantai 3 Warna
Salah satu pantai terindah di Pulau Jawa ini memang punya daya tarik tersendiri. Sebut saja warna air laut yang berbeda ketika dilihat dari atas ketinggian.
Warna yang dimaksud sendiri adalah biru, biru muda di tepi pantai hingga biru tua yang menunjukkan kedalaman lautannya. Mungkin inilah alasan kenapa tempat ini dinamakan "Pantai 3 Warna".
Ketika berada di sini, kamu akan menyaksikan betapa bersihnya wisata satu ini. Bukan hal mengherankan memang, mengingat tata tertib soal sampah sangat ketat.
Bahkan kamu yang membuang sampah sembarangan bisa terkena denda sebesar 100 ribu rupiah.
Pertama kali masuk ke wisata, semua barang milik pengunjung akan diperiksa di salah satu pos. Bahkan petugas akan mencatatnya juga.
Selesai berkunjung, petugas akan melakukan pengecekan kembali. Kalau sampai barang-barang yang telah tercatat nggak terbawa (bisa dalam bentuk sampah), maka kamu harus membayar denda.
Jangankan soal sampah. Jumlah pengunjung pun dibatasi, yakni sebanyak 100 orang per harinya. Waktu kunjungannya juga terbatas, yakni selama 2 jam saja.
Karena serba dibatasi, ada baiknya kamu melakukan reservasi jauh-jauh hari pada pihak pengelola.
Caranya yakni menghubungi Clungup Mangrove Conservation (CMC) Tiga Warna melalui nomor 081233339889 (call) dan 082132677713 (sms).
Untuk bisa sampai di wisata ini, kamu bisa memulainya dari pusat Kota Malang. Kamu bisa mencari via peta Google ke arah Clungup Mangrove Conservation dan Pantai Clungup.
Sebab untuk bisa sampai ke Pantai 3 Warna, kamu harus melewati dua tempat ini. Sesampainya di tempat parkir, kamu pun perlu jalan kaki ke lokasi wisata.
Lokasi: Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupate Malang, Jawa Timur
Jam buka: Reservasi dilakukan setiap hari kecuali Kamis mulai pukul 07.00-18.00 WIB
Tiket masuk: Lima ribu sampai sepuluh ribu rupiah; 100 ribu rupiah untuk jasa pemandu (tarif untuk 10 orang wisatawan)
4. Pantai Balanan
Pernah mendengar nama pantai satu ini? Mungkin sebagian besar dari kamu masih asing dengan wisata yang masih termasuk dalam Taman Nasional Baluran.
Tapi kalau traveler sejati, pasti sudah nggak asing lagi dengan pantai cantik yang ada di "Africa van Java" ini.
Nggak kalah eksotis dari Pantai Bama, wisata air ini juga memiliki hamparan pasir putih dan air laut yang super jernih. Begitu kamu melihatnya, kesan "wah" pasti akan terpikir olehmu.
Untuk menuju ke Pantai Balanan, perjalanan bisa dimulai dengan melewati Desa Sumberwaru. Dari sini, kamu membutuhkan waktu 2 jam untuk bisa sampai ke lokasi wisata dengan melewati jalan berbatu.
Selama perjalanan, kamu pun akan melewati jalan setapak yang hanya bisa dilalui dengan jalan kaki atau motor. Cukup menantang kan?
Meski melelahkan, tetapi semuanya akan terbayar setelah sampai di Pantai Balanan. Di sini, kamu pun bisa hunting foto sepuasnya.
Lokasi: Desa Wonorejo, Kecamatan Banyu Putih, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur
Jam buka: Setiap hari mulai pukul 08.00-18.00 WIB
Tiket masuk: Sepuluh ribu rupiah
5. Pantai Teluk Hijau
Wisata pantai satu ini juga populer dengan sebutan Green Bay. Satu hal lagi, tempat ini bisa dikatakan adalah surga tersembunyi di Banyuwangi.
Hamparan pasir yang putih, jernihnya air laut dan panorama alam di sekitar yang masih asri sungguh memikat. Kamu juga bisa melihat monyet ekor panjang di sekitar Teluk Hijau.
Untuk bisa mencapainya, perjalanan bisa dimulai dari pusat Kota Banyuwangi. Waktu tempuhnya kurang lebih 2 jam perjalanan berkendara dengan jarak sekitar 90 kilometer.
Arahkan kendaraanmu ke Kecamatan Pesanggaran. Lalu lanjutkan ke Desa Sarongan. Nggak perlu khawatir tersesat karena di sepanjang perjalanan akan ada petunjuk arah yang cukup jelas.
Sampai di pos Rajegwesi, kamu perlu menyediakan retribusi senilai tujuh ribuan rupiah. Setelah itu, perjalan bisa dilanjutkan dengan jalur darat maupun laut.
Nah, kalau kamu ingin menggunakan jalur laut, sewalah perahu di Rajegwesi. Tarifnya pun hanya tiga puluh lima ribu rupiah per orang (pulang pergi).
Sementara perjalanan darat biayanya gratis. Tapi pastikan kendaraanmu tetap prima karena jalanan yang akan kamu tempuh sangat terjal.
Sesampainya di tempat parkir, kamu pun perlu tracking sekitar 1 kilometer dengan jalan yang menanjak dan menguras tenaga. Jadi siapkan saja bekal air yang cukup.
Meski melelahkan, tapi perjalanan darat ini nggak kalah seru karena kamu akan melihat keindahan Pantai Batu sebelum mencapai Teluk Hijau.
Lokasi: Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur
Jam buka: Setiap hari mulai pukul 07.00-16.30 WIB
Tiket masuk: Tujuh ribu lima ratus rupiah
Itulah beberapa pantai terindah di Pulau Jawa yang recommended untuk kamu kunjungi saat liburan panjang ini. Pergi bersama keluarga atau orang-orang tercinta lainnya pasti lebih menyenangkan.
Pastinya pantai-pantai yang sudah Qupas rekomendasikan di atas masuk dalam daftar destinasi liburanmu nanti kan? Dijamin nggak akan menyesal saat mampir ke sana.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar